Tingkatkan Kapasitas, PMR SMPN 1 Ambal Selenggarakan Pelatihan PP

SHARE

Keterampilan dan penguasaan materi pertolongan pertama merupakan sebuah hal yang harus dimiliki oleh anggota Palang Merah Remaja (PMR), hal ini untuk memberikan bekal dalam melakukan pertolongan kepada diri sendiri dan orang lain, khususnya saat berada di sekolah. Terkait hal tersebut, pada minggu (1/12), PMR tingkat Madya unit SMP Negeri 1 Ambal Kebumen selenggarakan kegiatan Pertolongan Pertama tingkat Dasar.

Kegiatan yang diikuti oleh 78 siswa kelas kelas VII dan VIII didampingi oleh 3 orang pembina dengan fasilitator Dian Ariyanto dan Dewi Anggraeni dari TSR PMI Kabupaten Kebumen. Pelatihan selama sehari dimulai dengan apel kegiatan, bina suasana, pengetahuan dasar kepalangmerahan,  penilaian, pembalutan, pembidaian, pengangkutan, pemindahan korban, pembuatan dragbar dan diakhiri dengan pasang bongkar tenda bukiki.

Ragil Sunaryo,S.Pd salah satu pembina menyampaikan, bahwa kegiatan pelatihan dilaksanakan dalam rangka untuk lebih memahami dan dapat melakukan pertolongan dengan segera apabila terjadi kecelakaan baik di sekolah ataupun di masyarakat “lokasi sekolah kami yang berada di pusat kota kecamatan dan di pinggir jalan raya, merupakan sebuah ancaman keselamatan khususnya bagi peserta didik, sehingga perlu dilaksanakan pelatihan untuk menambah keterampilan bagi anggota PMR”

Pelatihan lebih ditekankan kepada praktek langsungpertolongan pertama sehingga peserta tidak bosan dan juga diselingi dengan permainan-permainan.

“Kegiatan pelatihan yang menyenangkan, karena fasilitator dalam memberikan materi  langsung dengan praktek, sehingga kami lebih paham cara pertolongan pertama yang benar” ungkap Nilna Salsabila salah satu peserta yang juga menjabat ketua PMR.

Drs.Adi Suroso, M.Pd selaku kepala sekolah mengapresiasi penuh kegiatan ini. “kami berharap, setelah pelatihan ini, anggota PMR semakin terampil dan dapat bertindak dengan cepat apabila terjadi kecelakan”. (Kontributor : Dian A.)

 

 

 

Dipublish Oleh : Infokom PMI Jateng